Komentar dalam sebuah website merupakan salah satu umpan balik dari pengunjung ke website atau blog hal ini sangat di sukai oleh admin webmaster tetapi jika komentar tersebut berisi link-link dan komentar yang terus menerus dengan kontent yang sama maka akan di anggap spam oleh website itu sendiri dan terkadang akan menggangu kinerja website kita. sebenarnya untuk mengtasi komentar spam ini sangat mudah biar tidak muncul otomatis di website kita yaitu dengan cari kita mengaktifkan fitur moderasi akan tetapi komentar-komentar yang dianggap spam tersebut masih bisa mengirimkan ke website kita walaupun perlu persetujuan kita agar komentar tersebut tampil di website akan tetapi ini saya rasa sangat menggangu. Untuk mengatasi masalah tersebut jika kita menggunakan platform wordpress cukup menggunakan plugins saja untuk meminimalisir komentar spam dan jika kita menggunakan platform blogger kita cukup mengaktifkan fitur verifikasi kata. baik langsung saja pada kesempatan malam ini saya akan berbagi pengalaman pribadi saya yang mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk rekan-rekan semua terutama pengunjung blog budipacemedia.com ini, sesuai dengan judul di atas yaitu cara mengatasi komentar spam di wordpress bagaimana caranya berikut ini langkah-langkahnya.
- Silahkan login ke dashboard admin wordpress anda
- Jika sudah berhasil login silahkan pilih Menu pada samping kiri yaitu Plugins → add new plugins
- Ketikan Nama Plugins yang akan kita gunakan pada kotak pencarian plugins kali ini saya menggunkana "Growmap Anti Spambot Plugin" kemudian Enter
- Selanjutnya akan muncul banyak plugins yang terkait dengan keyword yang kita masukan, silahkan anda pilih plugins "Growmap Anti Spambot Plugin" kemudian Instal tunggu beberapa detik kemudian selanjutnya silahkan di aktifkan plugins tersebut.
- Untuk menyeting Plugins tersebut silahkan masuk ke Menu Setting Kemudian akan nampak beberapa plugins yang terinstal silahkan anda pilih plugins dengan nama G.A.S.P
Silahkan klik install now
Aktifkan Plugins , jika sudah aktif maka plugins sudah bisa menangkal komentar spam akan tetapi memakai plugins tidak jaminan website kita bener-bener terhindar dari spamer akan tetapi kita meminimalisir akan spamer tersebut. bagaimana cukup mudah bukan sekian gan ulasan tentang Cara Mengatasi Komentar Spam Di Wordpress semoga bermanfaat
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih anda sudah berkunjung ke budipacemedia.com , Semoga artikel kami bermanfaat untuk anda .